Home / Daerah / Tubaba

Sabtu, 10 Februari 2024 - 20:23 WIB

Pj Bupati M. Firsada Melepas Pendistribusian Logistik Pemilihan Umum Tahun 2024

Tubaba, Buanaangkasa.com 

Penjabat Bupati Tulangbawang Barat Drs. M. Firsada, M.Si. resmi melepas Pendistribusian Logistik Pemilihan Umum Tahun 2024 di Gudang Logistik KPU Tubaba, Tiyuh/Desa Candra Mukti, Kecamatan Tulangbawang Tengah. Sabtu (10/02/2024).

Dalam Sambutan Nya Penjabat Bupati Tubaba M. Firsada menyampaikan, Kegiatan Hari ini begitu penting karena logistik pemilihan merupakan fondasi utama dalam mewujudkan pesta demokrasi yang berkualitas di daerah yang kita cintai ini.

Melalui peluncuran distribusi logistik ini, kita menegaskan komitmen kita untuk melaksanakan Pemilu yang transparan, adil, dan berkualitas.

Kita menyadari bahwa setiap pemilihan umum merupakan kesempatan berharga bagi warga negara untuk menyalurkan hak pilihnya, dan sebagai penyelenggara, adalah tanggung jawab kita bersama untuk memastikan setiap tahapan Pemilu dilaksanakan dengan tertib dan jujur. Ucap M. Firsada

Baca Juga :  Cegah C3 dan Street Crime Malam Hari, Samapta Polres Tulang Bawang Gelar Patroli Perintis Presisi di Tiga Lokasi

Di kesempatan ini, saya ingin mengapresiasi segala usaha yang telah dilakukan oleh semua pihak terkait dalam persiapan distribusi logistik ini. Mulai dari KPU, Bawaslu, aparat keamanan, pihak terkait dalam perencanaan, pengadaan, hingga distribusi logistik, serta para relawan yang telah ikut serta dalam menjaga proses ini, saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas dedikasi dan kerja keras kalian.

Dalam proses distribusi logistik ini, saya ingin menekankan pentingnya menjaga keamanan, ketertiban, dan akuntabilitas setiap tahapan. Kita harus memastikan bahwa logistik yang didistribusikan mencakup segala kebutuhan yang diperlukan untuk pemilihan umum, mulai dari surat suara, kotak suara, tinta, hingga perlengkapan lainnya. Saya ingin agar setiap proses distribusi dilakukan dengan penuh kejujuran dan transparansi agar tidak menimbulkan keraguan dan kecurigaan dari pihak-pihak terkait.

Baca Juga :  Ini Keluhan Masyarakat Dwi Warga Tunggal Jaya Pada Kegiatan Jum'at Curhat Polres Tulang Bawang

Selain itu, saya juga mengajak seluruh warga masyarakat Kabupaten Tulang Bawang Barat untuk ikut serta dalam menjaga proses distribusi logistik ini. Mari kita sambut dan awasi setiap tahapan distribusi dengan penuh tanggung jawab.

Laporkan segala bentuk ketidak-benaran atau kecurangan yang terjadi agar kita dapat menjaga integritas proses pemilihan ini. “Harap Penjabat Bupati”

Pemilu merupakan momentum bagi kita semua untuk menunjukkan sikap kepemimpinan yang bertanggung jawab.

Mari kita tunjukkan kepada dunia bahwa kita mampu melaksanakan proses pemilihan umum dengan baik, bersih, dan transparan.

Hadir Dalam Launching Distribusi Logistik Pemilihan Umum Tahun 2024, Forkopimda Tubaba, Ketua KPU Tubaba, Kadis Kesbangpol, Kadis Kominfo ,Kasat Pol PP, Camat TBU, Camat Tumijajar dan camat TBT.

(*)

Share :

Baca Juga

Daerah

Ciptakan Kondusifitas Wilayah Jelang Pemilu Damai 2024 Kapolsek Lambu Kibang Silaturahmi Ke Camat Lambu Kibang

Daerah

Pengadaan Kefarmasian Dinkes Tubaba Ada indikasi Pecah Paket

Daerah

TIYUH MARGAJAYA MEMPERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA KE-95

Daerah

Wisuda Program Sarjana (SI) Universitas Megou Pak

Daerah

Polisi tangkap dua pencuri sepeda motor, uang dan Handphone di Tulang Bawang Barat

Daerah

Hj. Haliana Daita Lekok Kukuh Tiga Pengurus Unsur Dinas Periode 2019-2024

Daerah

Sopir Truk sawit Ini Ditangkap, Karena Menyimpan Dan Pakai Sabu-Sabu

Daerah

Satlantas Polres Tulang Bawang Berikan Edukasi Sejak Dini Kepada Ratusan Pelajar SMP