Home / Bandar Lampung

Senin, 7 Oktober 2024 - 12:34 WIB

Pemprov Lampung Gelar FGD Akselerasi Pembangunan Perumahan dan Pendidikan di Kawasan Kotabaru Bandar Negara

BANDARLAMPUNG, buanaangkasa.com

Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Fahrizal Darminto secara resmi membuka Acara Focus Group Discussion (FGD) dengan Tema Akselerasi Pembangunan Kawasan Perumahan dan Center of Excelent Pendidikan di Kawasan Kotabaru Bandar Negara, bertempat di Ruang Abung, Balai Keratun, Senin (07/10/2024).

FGD ini bertujuan untuk mendapatkan gambaran jelas tentang pemanfaatan aset daerah dalam pengembangan Kota Baru dari sisi pembangunan perumahan, kemudian memahami model pengembangan perumahan yang berbasis green dan smart city, serta strategi pembiayaan perumahan yang terjangkau melalui skema KPR.

Sekda Provinsi Lampung Fahrizal Darminto mengatakan bahwa keberlanjutan pembangunan kawasan Kotabaru yang dibangun sejak Tahun 2010 dan berlokasi di Kabupaten Lampung Selatan ini diharapkan mampu menjawab permasalahan Kota Bandar Lampung dan dapat menjadi pendorong tumbuhnya investasi baru di sekitar kawasan.

Baca Juga :  Pekan Raya Lampung: Hiburan Rakyat, Edukasi, dan Peluang Ekonomi

“Tidak hanya di sektor properti dan pendidikan tetapi juga di sektor-sektor lain seperti aktivitas perdagangan, akomodasi restoran, ruang terbuka hijau, transportasi, dan sektor industri. Berbagai investasi ini diharapkan juga akan meningkatkan pertumbuhan ekonomi Provinsi Lampung,” ucapnya.

Selain itu Sekda juga mengatakan bahwa pembangunan kawasan Kotabaru Bandar Negara Lampung juga diharapkan mampu membangun budaya kerja baru, mindset baru, dan Kotabaru Bandar Negara Lampung sebagai basis ekonomi baru di Provinsi Lampung.

“Hal ini juga sesuai dengan cita-cita besar negara kita yang berupaya untuk melakukan transformasi di segala bidang untuk mewujudkan “Indonesia Emas” di tahun 2045 mendatang,” tuturnya.

“Lampung sebagai pintu gerbang Sumatera harus berani melakukan lompatan (business an-usual) dan memiliki agenda besar. Dan sebagai bagian dari Indonesia, Lampung harus berani melakukan transformasi untuk meraih berbagai kemajuan,” pungkasnya.

Baca Juga :  Koramil 410-03/TBU Menggelar Serbuan Vaksinasi di SD MIN 2 Bandar Lampung

Kegiatan FGD tersebut dihadiri oleh Kepala Instansi Vertikal di Provinsi Lampung: BPPW, BPJN, BBWS Kementerian PUPR, BPKH Kementerian LHK, BPN, Para Kepala Badan/Dinas-Instansi di lingkungan Pemerintah Provinsi Lampung, Ketua Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN) Provinsi Lampung, Para Ketua asosiasi pengusaha di Provinsi Lampung: HIPMI, APINDO, GAPMMI, APSAI, serta Para Ketua Asosiasi pengembang perumahan: REI, APERSI, HIMPERRA, ASPERI.

Adapun FGD ini juga menghadirkan narasumber Kepala BPN Provinsi Lampung yang diwakili oleh Kepala Bidang Pengadaan Tanah dan Pengembangan Kantor Wilayah BPN Provinsi Lampung Oki Harien Purnomo, Ketua DPD REI Lampung Urianto Muslimin, dan Consumer Lending head BTN Provinsi Lampung Frinsavina, dan dimoderatori oleh Delima Napitupulu dari Lampungpost. (Dinas Kominfotik Provinsi Lampung).

Share :

Baca Juga

Bandar Lampung

Hadiri Impun Mupakat Pemilu Damai 2024, Dandim 0410/KBL Tekankan Falsafah Pancasila Wujudkan Kerukunan Beragama

Bandar Lampung

Dandim 0410/KBL Bersama Forkopimda Bandar Lampung Ikuti Pengarahan Presiden RI

Bandar Lampung

Kemendag Apresiasi Pemerintah Provinsi Lampung: Indeks Keberdayaan Konsumen Meningkat

Bandar Lampung

Kolonel Inf Faisol Izuddin Karimi Membagikan Susu Serdadu Kepada Prajurit dan PNS Kodim 0410/KBL

Bandar Lampung

Gubernur Arinal Djunaidi Resmikan Arte Hotel Bandar Lampung

Bandar Lampung

Gubernur Arinal Simak Rencana HIPMI tentang UMKM Center Berdaya Guway

Bandar Lampung

Anggota Koramil 410-03/TBU Bersama Warga Gotong Royong Mendirikan Gapura Kampung Pancasila

Bandar Lampung

Pererat Silaturahmi, Dandim Faisol Izuddin Karimi Kunjungi Ponpes Al-Karomah Bhatiniyah