Home / Daerah / Tuba

Minggu, 17 Oktober 2021 - 10:12 WIB

Satlantas Polres Kab Tuba Lakukan Patroli Malam Antisipasi Balapan Liar

Buanaangkasa.com-Tuba:

Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tulang Bawang menggelar patroli malam hari di tempat-tempat keramaian yang ada di wilayah hukumnya.

Patroli malam ini dilaksanakan hari Sabtu (16/10/2021), pukul 20.30 WIB s/d selesai, di Pasar Unit 2, Kampung Dwi Warga Tunggal Jaya, dan Jalan Ethanol, Kampung Tunggal Warga, Kecamatan Banjar Agung, Kabupaten Tulang Bawang.

“Semalam 12 orang personel kami melaksanakan patroli malam di tempat keramaian, yakni di Pasar Unit 2 dan Jalan Ethanol,” ujar Kasat Lantas, AKP Suhardo, SH, mewakili Kapolres Tulang Bawang, AKBP Hujra Soumena, SIK, MH, Minggu (17/10/2021).

Baca Juga :  Polres Tulang Bawang Raih Penghargaan Dari Kementerian PANRB, AKBP Jibrael Ucapkan Ini

Lanjut AKP Suhardo, kegiatan patroli malam ini kami gelar sebagai bentuk pencegahan dan antisipasi terjadinya balapan liar, serta mengingatkan masyarakat untuk tetap disiplin mematuhi protokol kesehatan (prokes) terutama pada saat berada di luar rumah dan di tempat keramaian.

Kasat menjelaskan, adapun bentuk kegiatan yang dilakukan oleh petugasnya yakni memberikan imbauan kepada club motor, membagikan masker, dan melakukan teguran terhadap warga yang melanggar prokes.

“Sebanyak dua club motor yang sedang berkumpul di Jalan Ethanol yang diberikan imbauan oleh petugas kami yakni club motor Yamaha King Unit 2, dan club motor Supermoto Indonesia. Kepada mereka diingatkan untuk tetap tertib dalam berlalu lintas, tidak melakukan balapan liar, serta disiplin mematuhi prokes”.jelas AKP Suhardo.

Baca Juga :  Tanggap Bencana Alam, Danramil 04/Jebres Gelar Apel Gabungan Dilanjutkan Perempelan Pohon Besar

Ia menambahkan, dengan rutin dilakukan patroli malam di tempat keramaian terutama pada malam minggu atau hari libur diharapkan tidak ditemukan lagi adanya pemuda yang melakukan balapan liar, karena selain membahayakan pengguna jalan lainnya juga menggangu ketertiban umum. (R)

Share :

Baca Juga

Daerah

Koramil 424-06/Pringsewu Lakukan Upaya Memutus Penyebaran Covid-19

Daerah

Sat Lantas, Jasa Raharja dan Dispenda melakukan Pencocokan data Randis Pemkab Tubaba yang Menunggak Pajak

Daerah

HUT Ke-15 Tubaba, RSUD Bersama Smile Train Lampung Adakan Operasi Celah Bibir dan Celah Langit Gratis

Daerah

Wabup Lampura Menyapa Masyarakat di Seputar Kelurahan Sribasuki

Daerah

PT.Mulia Putra Pertama Kerjakan preservasi Jalan Ruas Penumangan – Tegal Mukti Diduga Tidak Melalui Tender

Daerah

Kasus Curas Yang Akibatkan Korban MD di Moris Jaya Terungkap, Polisi Beberkan Kronologis dan Motifnya

Daerah

Bupati Tulang Bawang Inginkan Sinergitas dan Kolaborasi Dengan PWI Dalam Mengawal Jalannya Pembangunan

Daerah

Gelar Khitanan Massal Gratis di Ponpes, Kapolres Tulang Bawang Harapkan Ini