Home / Daerah / Tubaba

Jumat, 22 April 2022 - 19:20 WIB

Sat Tahti Polres Tulang Bawang Barat bersama Bhayangkari Membagikan Takjil Kepada Seluruh Tahanan Rasa Peduli Polri

Buanaangkasa.com-Tulang Bawang Barat:

Kapolres Tulang Bawang Barat Polda Lampung AKBP Sunhot P. Silalahi, S.I.K, M.M yang diwakili Kasat Tahti IPDA Aprizal, membagikan takjil gratis kepada para tahanan yang ada di Mapolres Tulang Bawang Barat, Jumat (22/4/2022).

Hal ini bertujuan salah satu wujud kepedulian dan perhatian anggota Polri dan Bhayangkari khususnya Polres Tulang Bawang Barat terhadap para tahanan.

Kasat Tahti IPDA Aprizal disela kegiatan itu mengatakan, pembagian takjil tersebut sebagai wujud rasa peduli Polri dan Bhayangkari khususnya Polres Tubaba kepada para tahanan yang sedang menjalankan ibadah puasa.

Baca Juga :  Pimpinan PT Angkasa Seribu Jaya Beserta Jajarannya Ucapkan Selamat Kepada Bupati Tubaba

“Sebagai umat beragama tentunya kita mempunyai tenggang rasa, sebab tahanan juga manusia dan bagi mereka yang beragama Islam didalam tahanan pasti menjalankan ibadah puasa. Semoga dengan kebersamaan ini dapat memberikan manfaat kepada para tahanan untuk selalu beribadah dan berbuat kebaikan,” kata Aprizal.

Pada kesempatan itu, Kasat Tahti berpesan kepada para tahanan, jika kelak nantinya bebas dari ruang tahanan ini, mendapat vonis hukuman dan setelah menjalankan hukuman agar para tahanan tidak lagi berbuat kejahatan lagi.

Baca Juga :  Setubuhi Anak Kandung Hingga Hamil 5 Bulan, Pria 39 Tahun Menyerahkan Diri Usai Diburu Polisi

“Saya berpesan sekaligus berharap kepada tahanan apabila setelah selesai menjalani hukuman, semoga tidak kembali melakukan hal yang serupa dan semoga bisa melakukan kegiatan yang lebih baik, baik untuk diri sendiri, keluarga dan lingkungan sekitar,” singkatnya.(Red/Mrs)

Share :

Baca Juga

Daerah

Sambut HUT ke-74 Polwan, Srikandi Polres Tubaba gelar ” Police Goes To School

Daerah

Pol Subsektor Way Kenanga Polsek Lambu Kibang Gotong Royong Bersihkan Rumah Warga Korban Kebakaran

Daerah

Peringati HUT RI Ke-78 Pemkab Tubaba Gelar Senam dan Jalan Sehat

Daerah

1,5m Anggaran Pilkati di Kab Tubaba Tahun 2021

Daerah

Kunker di Polres Tulang Bawang, Kapolda Lampung: Harmonisasi Yang Tercipta Terus Dipertahankan

Daerah

Pemkab Tubaba Melalui DPMT Berikan Pembekalan Kepada 69 Kepalo Tiyuh Yang Baru Di Lantik

Daerah

Bawa Narkotika ke Ujung Gunung, Pria 40 Tahun Ditangkap Polres Tulang Bawang

Daerah

Bupati Lampura Melaksanakan Sholat Idul Adha di Halaman Pemda Setempat