BANDAR LAMPUNG, Buanaangkasa.com — Dandim 0410/KBL Kolonel Arm Tri Arto Subagio M.Int.Rel.,MMDS, menghadiri dan ikuti upacara bendera dalam rangka peringatan HUT ke-78 Republik Indonesia, di halaman kantor Pemerintah Kota Bandar Lampung, Kamis (17/8/2023)
Berlangsung khidmat, upacara pengibaran bendera Merah Putih dipimpin Walikota Bandar Lampung Hj. Eva Dwiana dengan melibatkan 7 SSK peserta upacara.
Mulai dari TNI, Polri, ASN, Organisasi kemasyarakatan (Ormas), Pelajar dan komponen Bangsa lainnya tampak hadir mengikuti upacara bendera.
Sementara itu, Tim Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) yang bertugas untuk mengibarkan bendera Merah Putih pada Upacara HUT ke-78 RI sebanyak 37 orang.
(*)