Home / Bandar Lampung

Jumat, 3 Mei 2024 - 23:17 WIB

Gubernur Arinal dan Pj Bupati Pringsewu Marindo Gelar Pasar Murah

Pringsewu, Buanaangkasa.com —

Gubernur Lampung Arinal Djunaidi melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Pringsewu, Jumat (3/5/2024). Kunjungan tersebut diawali dengan senam bersama di lapangan pemkab setempat.

Pada kesempatan itu, Gubernur dan Ketua TP-PKK Provinsi Lampung Riana Sari Arinal didampingi Pj. Bupati Pringsewu Marindo Kurniawan dan Ketua TP-PKK Pringsewu Agnesia Marindo beserta jajaran pemerintah daerah meninjau kegiatan pasar murah serta pelayanan kesehatan gratis, dan bedah rumah.

Gubernur Arinal pada kesempatan tersebut mengatakan di Kabupaten Pringsewu ada tiga ruas jalan yang menjadi tanggungjawab Pemerintah Provinsi Lampung yang kondisinya belum bagus.

Baca Juga :  Persami Saka Wira Kartika Tahun 2024, Hijaukan Bumi Ruwa Jurai

“Tetapi, tahun ini Insya Allah akan selesai diperbaiki, sehingga diharapkan tidak ada lagi jalan yang menjadi tanggungjawab Pemerintah Provinsi Lampung yang rusak di Kabupaten Pringsewu,” ujarnya.

Selain itu, lanjut Arinal, Kabupaten Pringsewu memiliki potensi untuk dibangun sarana irigasi yang lebih bagus, mengingat lahan sawah di daerah ini cukup luas, yakni mencapai 2.000-2.500 hektar.

Baca Juga :  Jelang Lebaran Idul Fitri 1443 H, Dandim 0410/KBL Dan Forkopimda Pastikan Bandar Lampung Aman Dan Kondusif

“Mudah-mudahan tahun depan bisa kita bangun,” katanya.

Sementara itu, Pj. Bupati Pringsewu Marindo Kurniawan berharap kehadiran Gubernur Lampung dan Ketua TP-PKK Provinsi Lampung akan memberikan nilai tambah bagi  kemajuan Kabupaten Pringsewu.

“Semoga jalinan silaturahmi dan sinergitas yang terjalin selama ini akan menambah energi positif bagi mewujudkan Kabupaten Pringsewu yang Berdaya saing, Harmonis dan Sejahtera serta Lampung Berjaya,” ucapnya. (Aminudin,sp/*)

Share :

Baca Juga

Bandar Lampung

Gubernur Arinal Resmikan Operasi Pasar Beras Medium dan Bagikan Sembako dalam Rangkaian Safari Ramadan Tanggamus

Bandar Lampung

Pj Sekda Provinsi Lampung Buka Workshop Penguatan Sistem Akuntabilitas Kinerja Pemerintah (SAKP)

Bandar Lampung

Sekdaprov Fahrizal Hadiri Pembukaan Pelatihan Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan bagi Dosen, Guru, dan Widyaiswara

Bandar Lampung

Menko Airlangga: Kualitas Pengolahan Ikan Asin dari Industri Rumahan Harus Selalu Ditingkatkan, Agar Dapat Semakin Berkontribusi bagi Produksi Ikan Asin Nasional

Bandar Lampung

Kebijakan Khusus Selama Arus Balik Lebaran 2024

Bandar Lampung

Koramil 410-06/Kedaton Kembali Menggelar Serbuan Vaksinasi Covid 19 di Wilayah Binaan

Bandar Lampung

Cegah Penyakit DBD dan Penularan Covid 19, Personel Kodim 0410/KBL Ikuti Penyuluhan Kesehatan Dari Denkesyah

Bandar Lampung

Membanggakan !! Kodim 0410/KBL Raih Peringkat Pertama IKPA Awards Tahun 2022